Masa depan kamera digital, ditengah stagnasi teknologi dan resesi global

Waduh, judulnya kok serius amat mas? Seperti judul sebuah skripsi saja 🙂

Tenaaang, kali ini saya hanya ingin menuangkan uneg-uneg saya soal seperti apa sih perkembangan kamera digital itu nantinya. Judul diatas memang tampak serius, tapi tulisan ini diupayakan tetap ringan dan tidak membuat pembaca bingung kok.

Tahun 2009 ini diawali dengan situasi ekonomi yang kurang bersahabat, dengan lesunya daya beli dan melambungnya harga akibat resesi global. Fakta ini saja bisa memberi gambaran betapa beratnya tantangan bagi produsen kamera supaya bisa terus bertahan, sementara di lain pihak konsumen juga dituntut untuk dapat bijak dalam menyiasati kondisi ekonomi ini. Produsen kamera tidak bisa lagi mengandalkan strategi lama sebelum resesi dengan menjual produk ‘biasa’ dengan harga mahal, atau berlomba-lomba dalam menaikkan resolusi (mega piksel) dengan harapan pembeli akan memilih kamera yang resolusinya lebih tinggi. Konsumen masa kini harus semakin teliti, semakin cermat dan harus sudah bisa memahami kebutuhan fotografinya sehingga tidak lagi mau membeli kamera yang ‘biasa-biasa saja’. Continue reading Masa depan kamera digital, ditengah stagnasi teknologi dan resesi global

Advertisement

Duel seimbang kamera prosumer super zoom

Benar kan ramalan saya. Kamera prosumer ternyata belumlah tamat riwayatnya. Ditengah himpitan kamera DSLR murah, prosumer masih terus bertahan, bahkan akan semakin berkembang. Apalagi kini harga DSLR murah semakin menjauhi batas psikologis harga 5 juta, sehingga para pemain prosumer bisa mencuri celah harga 3 sampai 6 jutaan. Tentu saja ada keuntungan bagi mereka yang memilih kamera prosumer, diantaranya adalah harga yang dibayarkan sudah termasuk lensa. Belum lagi lensa yang dimiliki kamera prosumer telah berevolusi menjadi lensa super zoom, atau lensa sapu jagad, dengan rentang amat impresif dari ultra wide 24mm hingga ultra tele ditas 500mm, dengan kecepatan lensa yang relatif cepat. Continue reading Duel seimbang kamera prosumer super zoom

Canon berminat pada format Micro Four Thirds?

Tak dapat dipungkiri, satu hal yang paling fenomenal dalam dunia fotografi tahun ini adalah hadirnya format kamera baru bernama Micro Four Thirds yang diusung oleh duo Olympus – Panasonic. Format kamera yang lensanya bisa dilepas, sensor DSLR Four thirds dan tanpa cermin ini menjadi harapan banyak pihak akan adanya kamera bekualitas dan terjangkau. Masalahnya, format ini bisa menjadi ancaman serius kamera prosumer sekaligus kamera DSLR, yang selama ini menjadi mainstream dari dunia fotografi. Bisa ditebak, produsen sekelas Canon dan Nikon akan merasa terancam akan adanya format baru ini. Continue reading Canon berminat pada format Micro Four Thirds?

Banyak kejutan di Photokina 2008

Photokina 2008

Ajang akbar pameran digital imaging dan fotografi dunia, Photokina 2008, sedang berlangsung di Cologne Exhibition Center, Jerman sejak kemarin hingga 28 September 2008 mendatang. Even dua tahunan ini seperti biasanya, menjadi kesempatan bagi para produsen kamera digital untuk memperkenalkan teknologi baru dan produk barunya kepada konsumen. Khusus untuk pameran tahun ini, kejutan yang terjadi cukup banyak juga, terlebih sejak diperkenalkannya format baru Micro Four Thirds yang banyak menarik minat para fotografer dunia. Belum lagi terobosan dalam sensor SuperCCD baru dari Fuji, pemakaian sensor Foveon dalam kamera saku dan hadirnya sebuah program pengolah gambar yang profesional yaitu Adobe Photoshop Creative Suite 4. Continue reading Banyak kejutan di Photokina 2008

Lumix DMC-G1, kamera Micro Four Thirds pertama di dunia

Kiprah Panasonic di dunia fotografi yang memakai nama Lumix awalnya cukup asing di telinga. Bukan hanya karena Panasonic tidak punya pengalaman sama sekali soal fotografi di masa lalu, tapi juga karena Panasonic lebih identik dengan perangkat elektronik rumah tangga semisal AC dan mesin cuci. Tapi Lumix yang dari awal kehadirannya konsisten untuk terus berinovasi dan terus memproduksi bermacam kamera baru terbukti mampu meramaikan pasaran kamera digital, bahkan dapat menggoyang penjualan dari para pemain lama. Continue reading Lumix DMC-G1, kamera Micro Four Thirds pertama di dunia